Pengalaman menyaksikan sinar matahari ketika dalam perjalanan ke Yordania menginspirasi Ivan Gunawan merancang busana. Ide itu dituangkan dalam Koleksi Cahaya Mandjha Hijab. Koleksi itu meramaikan pagelaran busana Garis Poetih oleh Ivan Gunawan di Ciputra Artpreneur, Jakarta 15-17 Februari 2023.
Motif saduran dari cahaya itu dituangkan ke dalam kain. Semburan matahari yang luar biasa mengilhami Ivan dalam menciptakan busana kali ini menjadi 32 koleksi. Diperagakan oleh 12 model perempuan dan 12 model pria.
“Ketika dalam perjalanan ke Jordania, saya melihat sinar mataharinya luar biasa. Menginspirasi saya untuk membuatnya dalam koleksi cahaya,”kata Ivan.
Nuansa cahaya padang pasir dari negeri di Timur Tengah itu dihadirkan dalam koleksi untuk hari raya tahun ini. Sentuhan keunikan motif etnik dan siluet khas arsitektur di Petra, Yordania.
Dalam rangkaian acara itu juga menampilkan sejumlah koleksi rancangan karya Ikatan Perancang Mode Indonesia (IPMI). Para desainer yang tampil diantaranya, Chossy Latu, Era Soekamto, Ghea Panggabean dan lainnya.
Masih ada pula rancangan koleksi dari Rya Baraba, Novia Sukijo, dan ditutup Angelina Parfum. Keesokan harinya, Kamis (15/2), ada Benang Jarum Couture, Laudya Cynthia Bella, dan Jovian Mandagie. Di hari terakhir, Jumat (17/2), akan ada Hans Virgoro, JNE x Itang Yunasz, Kami dan Dekranasda NTT x Ivan Gunawan.
“Acara ini juga mengundang buyer internasional dari Kuwait, Qatar, Malaysia. Tujuannya agar mereka bisa langsung melihat koleksi dan membeli karya para desainer,”ujar Ivan.
Selain itu rangkaian show akhir acara Garis Poetih menampilkan koleksi Dewan Kerajinan Nasional Daerah ( Dekranasda) Kabupaten Sumba x Ivan Gunawan menampilkan deretan koleksi yang bertajuk “Mata Hati”. Inspirasinya dari keindahan Nusa Tenggara Timur (NTT).
Garis Poetih akan menjembatani antara pemilik brand dan para pembeli baik atau buyers di pasar lokal maupun pasar global. Sehingga pemilik brand bisa mendapatkan reseller baru, sementara reseller bisa mendapatkan koleksi eksklusif dari pemilik brand.
Garis Poetih merupakan platform fashion parade. Kegiatan dikemas dalam berbagai acara. Seperti peragaan busana, pameran Fashion & Trade Grow Together, dan talkshow. Diselenggarakan oleh Mega Bintang Production dan official venue by Ciputra Artpreneur.