by

Siswa MTsn 1 Tangsel Raih Medali Emas Kompetisi Robot di Korea

TANGSEL_Prestasi diraih Imran, Siswa MTsn 1 Tangerang Selatan. Ia meraih medali emas di ajang Internasional Youth Metaverse Robot Challenge di Daejeon, Korea Selatan, 5-7 Agustus lalu.

Berkat prestasinya itu, Pemerintah Kota Tangsel memberikan penghargaan kepada Imran. Penghargaan diberikan secara langsung oleh Wali Kota Benyamin Davnie, pada Senin (19/9).

Benyamin menyampaikan kebanggaannya atas prestasi yang dicetak oleh Imran. Baginya ini sesuatu yang membanggakan untuk nama Tangerang Selatan hingga tingkat Internasional.

“Alhamdulillah sekali, luar biasa, membanggakan, juara tidak main-main ini tingkat Internasional. Beliau menciptakan perahu kecil yang bisa kemudian untuk pengolahan air bersih,” kata Benyamin

Benyamin menegaskan pemerintah Kota Tangsel selalu hadir memberikan ruang bagi siswa-siswa untuk tumbuh dan berkembang, mencetak prestasi di bidang apapun.

“Saya dukung untuk mencari ilmu yang setinggi-tingginya sampe level ke perguruan tinggi, kita sesuaikan, serta SMA nya kita koordinasikan dengan Provinsi untuk dapat prioritas,” kata Benyamin

Prestasi Imran juga berkat kolaborasi yang sangat baik dari dewan guru, pihak sekolah dan tentunya orang tua.

Benyamin berharap dengan prestasi yang diraih oleh Imran dapat menginspirasi siswa-siwa di Tangerang Selatan, untuk tidak takut bersaing dan yakin dengan potensi yang dimiliki untuk berprestasi.

Untuk diketahui, Imran berhasil meraih medali emas dengan berhasil mengalahkan pesaingnya dari 30 negara. Dengan inovasinya yaitu robot yang diberi nama Water Cleaner Robot Boat.